IHSG Naik 2,41% Sepekan, Ini Deretan Saham Dengan Kapitalisasi Pasar Terbesar

17 Agustus 2024 | 05:00 WIB
IHSG Naik 2,41% Sepekan, Ini Deretan Saham Dengan Kapitalisasi Pasar Terbesar
ILUSTRASI. IHSG tercatat menguat 2,41% dalam sepekan terakhir. Sedangkan sejak awal tahun, IHSG naik 2,19%.

Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat di perdagangan terakhir pekan ini. Jumat (16/8), IHSG menguat 0,30% atau 22,59 poin ke 7.432,09 pada perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI).

Barisan saham-saham dengan kapitalisasi pasar terbesar alias big cap tidak banyak berubah. Banyak saham big cap juga tidak mencatat kenaikan dan penurunan yang tajam.

Saham Grup Barito, PT Chandra Asri Pacific Tbk (TPIA) gagal bertahan di atas kapitalisasi pasar Rp 900 triliun di akhir tahun ini setelah turun 3,58% dalam sehari, Jumat (16/8). Tetapi, TPIA masih mampu bertahan di posisi ketiga setelah BBCA dan BREN.

Sementara saham PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) kemarin stagnan tetapi mencatat penurunan 7,66% dalam sepekan. Market cap AMMN yang sebelumnya hanya selisih tipis dengan TPIA kini berakhir selisih sekitar Rp 130 triliun.

Berikut 20 saham big cap per 16 Agustus 2024:

15 Agustus 2024   16 Agustus 2024
No Saham % Harian M.Cap (Rp triliun)   No Saham % Harian M.Cap (Rp triliun)
1. BBCA 0,25% 1.260,49   1. BBCA 0,98% 1.272,81
2. BREN -1,42% 1.160,59   2. BREN 0,86% 1.170,63
3. TPIA -1,41% 906,21   3. TPIA -3,58% 873,77
4. AMMN -1,68% 743,31   4. AMMN 0% 743,31
5. BBRI 0,21% 732,03   5. BBRI 0% 732,03
6. BMRI -0,71% 655,67   6. BMRI 0,71% 660,33
7. BYAN 0,29% 580,83   7. BYAN -2,30% 567,50
8. DSSA 2,00% 311,69   8. DSSA -0,25% 310,92
9. TLKM 0,35% 284,31   9. TLKM 3,14% 293,22
10. ASII 0% 197,96   10. ASII 1,64% 201,20
11. BBNI -0,47% 195,81   11. BBNI 0,95% 197,68
12. ICBP -0,66% 131,49   12. ICBP 0,89% 132,65
13. BRIS 0% 122,70   13. BRIS -1,50% 120,86
14. AMRT 0% 118,34   14. AMRT 0% 118,34
15. BRPT 1,78% 103,59   15. ADRO 2,18% 104,91
16. ADRO -0,31% 102,67   16. BRPT 0% 103,59
17. DCII -0,24% 99,88   17. DCII 0% 99,88
18. SMMA 0% 92,97   18. UNTR 1,11% 93,53
19. UNTR -1,00% 92,51   19. SMMA 0% 92,97
20. UNVR -2,06% 90,80   20. UNVR 0,42% 91,18

Investor asing mencatat net buy atau beli bersih Rp 770,25 miliar di seluruh pasar saat IHSG menguat. Net buy asing mencapai Rp 811,02 miliar di pasar reguler. Sedangkan di pasar negosiasi, ada net sell atau jual bersih asing Rp 40,77 miliar.

Saham-saham dengan net buy terbesar asing kemarin adalah

  • PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp 232,67 miliar
  • PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Rp 214,79 miliar
  • PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) Rp 153,3 miliar

Saham-saham dengan net sell terbesar asing adalah

  • PT Chandra Asri Pacific Tbk (TPIA) Rp 69,71 miliar
  • PT MD Entertainment Tbk (FILM) Rp 17,85 miliar
  • PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) Rp 16,75 miliar

Baca Juga: IHSG Ditutup Naik 0,30% ke 7.432 Pada Jumat (16/8), ANTM, TLKM, ADRO Top Gainers LQ45

Top gainers LQ45 terdiri dari:

  • PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) 5,42%
  • PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) 3,14%
  • PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) 2,18%

Top losers LQ45 adalah:

  • PT Harum Energy Tbk (HRUM) -3,26%
  • PT Bank Jago Tbk (ARTO) -1,79%
  • PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) -1,71%

Baca Juga: Cek Emiten Bank LQ45 yang Menghijau di Bursa Jumat (16/8), Ada BMRI, BBNI, dan BBCA

Seluruh indeks sektoral menguat bersama dengan IHSG. Sektor transportasi dan logistik melesat 1,81%. Sektor perindustrian melaju 0,88%. Sektor barang konsumsi nonprimer naik 0,85%. Sektor infrastruktur menanjak 0,81%. Sektor energi menguat 0,70%. Sektor keuangan terangkat 0,30%.

Sektor barang konsumsi primer naik 0,25%. Sektor teknologi menguat 0,15%. sektor kesehatan menguat 0,07%. Sektor barang baku menguat 0,05%. Sektor properti dan real estat menguat tipis 0,01%.

Total volume transaksi bursa mencapai 18,65 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 10,71 triliun. Sebanyak 331 saham menguat. Ada 225 saham yang melemah dan 235 saham flat.

IHSG tercatat menguat 2,41% dalam sepekan terakhir. Sedangkan sejak awal tahun, IHSG naik 2,19%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

BERITA TERKAIT
TERBARU
loading
Close [X]