Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabugan (IHSG) melemah di perdagangan hari ini. Rabu (18/6), IHSG turun 0,67% atau 48,06 poin ke 7.107,79 pada perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI).
Investor asing mencatat net sell atau jual bersih Rp 646,38 miliar di seluruh pasar saat IHSG turun hari ini. Net sell asing di pasar reguler mencapai Rp 689,28 miliar. Sedangkan di pasar negosiasi, investor mencatat net buy atau beli bersih Rp 42,91 miliar.
Saham-saham dengan net sell terbesar asing hari ini adalah PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp 433,33 miliar, PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) Rp 122,06 miliar, dan PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGEO) Rp 71,1 miliar.
Sedangkan saham-saham dengan net buy terbesar asing hari ini adalah PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) Rp 172,17 miliar, PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) Rp 61,17 miliar, dan PT Raharja Energi Cepu Tbk (RATU) Rp 38,1 miliar.
Baca Juga: IHSG Tergelincir, Cermati Saham Top Losers dan Top Gainers LQ45, Rabu (18/6)
Top gainers LQ45 hari ini adalah:
- PT ESSA Industries Indonesia Tbk (ESSA) 15,57%
- PT Alamtri Minerals Indonesia Tbk (ADMR) 2,48%
- PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) 2,31%
Top losers LQ45 terdiri dari:
- PT Vale Indonesia Tbk (INCO) -4,68%
- PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR) -4,67%
- PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) -4%
Baca Juga: BI Rate Tetap 5,5%, Arah IHSG Masih Akan Ditentukan oleh Sentimen Ini
Sembilan indeks sektoral menyeret IHSG ke zona merah. Sektor barang konsumsi nonprimer tumbang 1,29%. Sektor teknologi terjun 1,21%. Sektor keuangan melorot 0,84%. Sektor barang konsumsi primer turun 0,60%.
Sektor transportasi dan logistik merosot 0,49%. Sektor kesehatan melemah 0,48%. Sektor barang baku turun 0,46%. Sektor infrastruktur tergerus 0,28%. Sektor energi turun 0,11%.
Dua sektor mampu menguat di tengah pelemahan IHSG. Sektor properti dan real estat melonjak 1,01%. Sektor perindustrian naik 0,15%.
Total volume transaksi bursa mencapai 20,62 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 11,52 triliun. Sebanyak 361 saham melemah. Ada 228 saham yang menguat dan 228 saham flat.
IHSG mengakumulasi penurunan 1,59% dalam sepekan terakhir. Sedangkan sejak awal tahun, IHSG masih menguat 0,39%.
Selanjutnya: Menakar Risiko dalam Pengelolaan Sumur Minyak Rakyat oleh BUMD, Koperasi Hingga UKM
Menarik Dibaca: Promo PSM Alfamart Periode 16-23 Juni 2025, Lifebuoy Cair Diskon hingga Rp 14.000
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News