Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melonjak di perdagangan perdana 2025. Kamis (2/1), IHSG naik 1,18% atau 83,3 poin ke 7.163,20 pada perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI).
Lima sektor menyokong kenaikan IHSG di perdagangan perdana 2025. Sektor barang baku melonjak 1,78%. Sektor keuangan melesat 1,50%. Sektor energi terbang 1,50%. Sektor teknologi melaju 1,32%. Sektor properti dan real estat naik 1,03%.
Meski IHSG naik, enam indeks sektoral justru melemah. Sektor barang konsumsi primer terjun 1,72%. Sektor kesehatan anjlok 1,43%. Sektor perindustrian merosot 1,34%. Sektor barang konsumsi nonprimer terpangkas 1,18%. Sektor infrastruktur melemah 0,87%. Sektor transportasi dan logistik turun 0,27%.
Baca Juga: Prospek dan Rekomendasi Saham yang Jadi Top Leaders & Laggards pada 2024
Top gainers LQ45 adalah:
- PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) 5,52%
- PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) 4,39%
- PT Alamtri Resources Indonesia Tbk (ADRO) 4,12%
Top losers LQ45 terdiri dari:
- PT Aspirasi Hidup Indonesia Tbk (ACES) -4,43%
- PT Indosat Tbk (ISAT) -4,03%
- PT United Tractors Tbk (UNTR) -4,01%
Baca Juga: IHSG Menguat pada Kamis (2/1), Simak Proyeksinya untuk Perdagangan Jumat (3/1)
Ada 22 saham yang menguat dengan persentase double digit pada Kamis (2/1). Dari 22 saham ini, sebanyak tujuh saham memiliki harga kurang dari Rp 50 per saham atau berada di papan pemantauan khusus.
Berikut 10 saham top gainers dan top losers IHSG di perdagangan perdana tahun ini:
Total volume transaksi bursa mencapai 19,82 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 9,02 triliun. Sebanyak 316 saham menguat. Ada 270 saham yang melemah dan 210 saham flat.
Menurut data BEI, investor asing mencatat net sell atau jual bersih Rp 245,69 miliar di seluruh pasar saat IHSG turun hari ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News