IHSG Turun 0,70% Sepekan, Saham-Saham Ini Masih Menguat Double Digit

11 Agustus 2024 | 06:00 WIB
IHSG Turun 0,70% Sepekan, Saham-Saham Ini Masih Menguat Double Digit
ILUSTRASI. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) turun 0,70% dalam sepekan terakhir periode 5-9 Agustus 2024.

Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) turun 0,70% dalam sepekan terakhir periode 5-9 Agustus 2024. Pada Jumat (9/8), IHSG menguat 0,86% atau 61,87 poin ke 7.257.

Pekan ini, IHSG menguat dalam tiga hari perdagangan dan turun dalam dua hari. Penguatan IHSG dalam tiga hari tak mampu mengimbangi penurunan yang terjadi, terutama di awal pekan.

IHSG terjun 3,26% di awal pekan tapi masih mampu bertahan dan ditutup di atas level 7.000. Menurut data BEI, investor asing mencatat net buy atau beli bersih Rp 1,1 triliun dalam sepekan. Net buy ini menciut ketimbang pekan sebelumnya yang mencapai Rp 2,78 triliun.

Dari indeks sektoral, hanya tiga sektor yang mampu menguat saat IHSG tertekan bersama dengan pasar global. Sektor properti dan real estat melonjak 1,44%. Sektor kesehatan naik 0,72%. Sektor barang konsumsi primer naik 0,17%.

Sementara sektor barang baku mencatat penurunan paling dalam, yakni 3,11%. Sektor energi terjun 2,19%. Sektor teknologi melorot 1,44%. Sektor transportasi dan logistik tumbang 1,43%. Sektor perindustrian terjungkal 1,02%. Sektor infrastruktur tergeus 0,68%. Sektor barang konsumsi nonprimer melemah 0,57%. Sektor keuangan turun 0,41%.

Meski menguat di perdagangan terakhir, harga saham PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) tercatat turun 6,13% dalam sepekan. Selain AMMN, saham PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) dan PT Barito Pacific Tbk (BRPT) mencatat penurunan paling dalam masing-masing 4,22% dan 4,12% dalam sepekan di barisan saham big cap.

Sementara saham-saham big cap dengan kenaikan yang lumayan antara lain PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) dan PT Chandra Asri Pacific Tbk (TPIA) yang masing-masing menguat 4,43% dan 3,71%.

Berikut 20 saham dengan market cap terbesar di BEI per akhir pekan ini, Jumat (9/8).

2 Agustus 2024   9 Agustus 2024
No Saham M.Cap (Rp triliun)   No Saham M.Cap (Rp triliun) %
1. BBCA 1.257,40   1. BBCA 1.251,24 -0,49%
2. BREN 1.150,56   2. BREN 1.117,11 -2,91%
3. TPIA 873,77   3. TPIA 906,21 3,71%
4. AMMN 857,53   4. AMMN 804,95 -6,13%
5. BBRI 713,84   5. BBRI 707,78 -0,85%
6. BMRI 634,67   6. BMRI 639,33 0,73%
7. BYAN 566,67   7. BYAN 581,67 2,65%
8. TLKM 282,33   8. TLKM 280,35 -0,70%
9. DSSA 242,72   9. DSSA 244,26 0,63%
10. BBNI 190,22   10. ASII 192,70 1,30%
11. ASII 189,87   11. BBNI 191,15 0,67%
12. ICBP 130,32   12. ICBP 130,61 0,22%
13. BRIS 117,63   13. BRIS 119,47 1,56%
14. AMRT 112,53   14. AMRT 117,51 4,43%
15. ADRO 106,19   15. ADRO 101,71 -4,22%
16. BRPT 102,18   16. BRPT 97,97 -4,12%
17. UNTR 95,68   17. UNVR 93,85 -1,91%
18. DCII 94,75   18. DCII 93,56 -1,26%
19. CUAN 94,15   19. SMMA 92,97 -1,25%
20. SMMA 92,97   20. UNTR 92,13 -0,90%


Meski pasar saham tertekan secara umum, ada saham-saham yang mencatat kenaikan terbesar pekan ini. Berikut 10 top gainers di Bursa Efek Indonesia (BEI) sepekan:

  1. PT Duta Anggada Realty Tbk (DART) 56,03%
  2. PT Asuransi Jiwa Syariah Jasa Mitra Abadi Tbk (JMAS) 54,39%
  3. PT Jaya Trishindo Tbk (HELI) 42,08%
  4. PT Kobexindo Tractors Tbk (KOBX) 34,75%
  5. PT Sinergi Inti Andalan Prima Tbk (INET) 32,69%
  6. PT Satria Mega Kencana Tbk (SOTS) 29%
  7. PT Golden Flower Tbk (POLU) 27,66%
  8. PT SLJ Global Tbk (SULI) 26,88%
  9. PT Multikarya Asia Pasifik Raya Tbk (MKAP) 24,84%
  10. PT Armada Berjaya Trans Tbk (JAYA) 21,28%

Top losers IHSG sepekan adalah

  1. PT Dosni Roha Indonesia Tbk (ZBRA) -16,55%
  2. PT Paperocks Indonesia Tbk (PPRI) -15,22%
  3. PT Pioneerindo Gourmet International Tbk (PTSP) -14,56%
  4. PT LCK Global Kedaton Tbk (LCKM) -14,01%
  5. PT Visi Telekomunikasi Infrastruktur Tbk (GOLD) -12,03%
  6. PT Ancora Indonesia Resources Tbk (OKAS) -11,40%
  7. PT Estika Tata Tiara Tbk (BEEF) -10,98%
  8. PT Eratex Djaja Tbk (ERTX) -10,83%
  9. PT Delta Djakarta Tbk (DLTA) -10%
  10. PT Cahayaputra Asa Keramik Tbk (CAKK) -9,94%

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

BERITA TERKAIT
TERBARU
loading
Close [X]